Monday, May 15, 2006

Pendekatan Terapi Varikokel

Indikasi utama untuk pengobatan varikokel adalah infertilitas. Keberadaan varikokel pada orang yang subfertil tidak diindikasikan untuk varikokelektomi. Sebelum dilakukan terapi hendaknya pasien diperiksa secara menyeluruh mengenai sebab-sebab yang berkaitan dengan infertilitas terlebih dahulu, agar terapi varikokel yang dilakukan tidak sia-sia. Salah satu pemeriksaan yang umum dilakukan adalah Analisa Semen.
Pria infertil dengan varikokel biasanya mempunyai kualitas semen yan abnormal, ditunjukkan oleh rendahnya motilitas dan morfoli sperma yang abnormal. Seperti kita ketahui, adanya varikokel mempengaruhi fungsi spermatogenesis penderita, walaupun belum tentu menyebabkan infertilitas.
Pada anak dapat juga ditemukan varikokel akan tetapi variokokel pada anak-anak biasanya tidak dilakukan penanganan khusus, kecuali jika menyebabkan nyeri yang tidak tertahankan.

Tunggu lanjutannya.....

No comments: